tulisan saya ada di "Magic Fingers" :D

pada suatu hari (hahahaha pembukaannya seperti cerita dongeng ketika saya masih kecil) tiba tiba ujug ujug saya di ajak chat oleh mbak Lois, ndak lama kemudian mbak Lois bertanya, "boleh ndak tulisan di handmade by kikols dimasukkan dalam zine MagicFingers?"; saya dengan senang hati menjawab "silakan mba..., tapi maaf kalo misalnya bahasanya terlalu santai, silakan di edit ndak apa apa biar cocok dengan visi misi MagicFingers". dan setelah ngobrol ngobrol itu, saya harap harap cemas menanti 1 copy majalah yang dijanjikan oleh mbak Lois yang mewakili MagicFingers


oh iya yang belum paham apa itu zine, apa itu MagicFingers, saya akan coba jelaskan sedikit ya, mudah mudahan ndak salah :) zine adalah majalah buatan sendiri (bisa termasuk homemade product) yang sirkulasinya untuk kalangan tertentu, dicetak dalam jumlah yang sedikit, biasanya juga para pembuat zine ini akan menekan harga produksi karena beberapa dibagikan secara gratis, meskipun tidak mengurangi nilai nilai suatu majalah, dan biasanya zine ini memiliki pokok bahasan yang unik sesuai dengan komunitas pembacanya :) zine bisa berformat komik atau artikel, ya intinya bebas lah, bahkan beberapa zine diperbanyak dengan proses fotocopi.


sedangkan MagicFingers adalah zine yang berpusat di Jogja dan topik yang dibahas ya seputar craft, vintage, home made dan kreativitas sesuai dengan tag line-nya "Indonesian handmade, craft and vintage zine"  :) MagicFingers yang memuat tulisan saya ini merupakan edisi ke 2 yang terbit di bulan maret, maka si MagicFingers ini pertama terbit bulan februari 2012 :) MagicFingers ini adalah zine yang dibuat oleh Magic Fingers Syndicate yang tak lain dan tak bukan adalah : komunitas orang orang yang menciptakan keajaiban melalui jari jari tangannya :)

kembali ke tulisan saya :) maka ini adalah tulisan saya yang pertama yang dipublikasikan dalam bentuk buku, terutama yang berkaitan dengan craft :) tulisan saya yang lain? ah semua dipublikasikan sebenarnya, hanya medianya di dunia maya hihihihi, kalau yang berbentuk hard copy, ya baru zine ini :)

nah kalau ada yang belum puas dengan cerita saya berkaitan dengan MagicFingers, langsung saja dipilih ya cara cara dibawah ini :) 

follow twitter : tinggal klik di sini
alamat email : silakan tulis dan kirim ke : magicfingerssyndicate@gmail.com
kalau masih penasaran dan ingin tahu lebih banyak
langsung saja klik blognya Magic Fingers Syndicate ya :D

terimakasih :)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...